This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalize ads and to analyze traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Learn More

Kebun binatang ragunan

Kebun binatang ragunan
tiagedhut.blogspot.com - sumber gambar

dari kecil sampai setua ni saya masih tetap sama, tak suka sama binatang apapun, apalagi niat untk memelihara binatang tak pernah ada dipikiran saya.
dulu almarhum nenek saya suka memelihara ayam, di halaman belakang rumah di buat kandang-kandang yg lumayan bisa menampung banyak ayam kampung kesayangannya ^-^, kalau ayam lebih sering untk konsumsi pribadi karena nenek dan kakek *saya memanggilnya emak dan apa* tak suka ayam broiler/ayam negri.memelihara ikan air tawar jg jadi hobi nenek saya yg lainnya, kebetulan di samping kandang ayam terdapat kolam ikan yg lumayan besar.setiap panen ikan nya dijual ke pasar ikan cibaraja kecamatan cisaat, hasilnya lumayan besar lohhh....^-^.

Kebun binatang ragunan
jerapah
Kebun binatang ragunan
sumber gbr

nenek saya jg punya banyak kambing, hanya kambing-kambingnya di pelihara sama orang lain di kampung, dgn sistem "maparo" artinya ketika kambing ber-anak maka hasilnya dibagi dua, jika kambing melahirkan 4 ekor maka 2 ekor milik nenek 2 ekor lagi menjadi milik bapak yg memeliharanya.dengan kambing-kambing inilah nenek saya bisa berqurban, untk aqiqah, dan yg lainnya.


Kebun binatang ragunan
burung unta

meskipun saya melihat sendiri nenek saya telaten mengurusi peliharaannya, saya tak pernah tertarik, saya lebih memilih main masak-masakan di dapur, heeee... sekarang anak saya syafieq kok suka sama binatang ya?keturunan nenek saya kali ya?^-^... memang saya mengenalkan gambar-gambar binatang sama syafieq, hingga sekarang syafieq sudah hafal nama-nama binatang.kalau pulkam ke sukabumi syafieq anteng duduk di pinggir kolam memperhatikan gerak gerik ikan, belum lagi tangannya riweuh bawa kayu kecil yg dia ketuk-ketuk kan ke kandang ayam, suara kokok-an ayam membuat syafieq tertawa geli.kucing yg tak bertuan sering mampir ke rumah, syafieq suka asyik menirukan suara nya eeeoook...eeeoookkk...


Kebun binatang ragunan
harimau sumatera

karena syafieq suka sama binatang, hari kamis kemarin atas inisiatif suami kami mengajak syafieq ke kebun binatang terdekat, kemana lagi kalau bukan ke ragunan.kebun binatang ragunan terletak di daerah ragunan jl.rm.harsono pasar minggu jakarta selatan.taman marga satwa ni seluas 140 ha.tiket masuk sangat murah, karena kami mengendarai mobil pribadi bayar tiketnya di pintu pertama, kami harus membayar hanya rp.13.500.yang tak bawa mobil pribadi per-orang tiketnya rp.3.500, anak-anak usia dibawah 3 tahun bebas tiket.untuk masuk ke wahana tertentu seperti kids zoo, pusat primata schmutzer, dll pengunjung harus membeli tiket lagi.


Kebun binatang ragunan
saya dan syafieq ^-^

untk berkeliling di kebun binatang ragunan ni kita bisa naik train, harga tiketnya rp.7500/orang, anak berusia dibawah 3 tahun bebas tiket.ohya, mobil / motor tak bisa masuk ke lokasi, hanya boleh sampai parkiran saja.padahal di dlm banyak tempat-tempat luas yg bertuliskan "parkir mobil" dan "parkir motor".untuk yg bawa anak seperti saya harus punya tenaga super ekstra untk menggendong, dari pintu masuk menuju lokasi-lokasi binatang jaraknya sangat jauh, kemarin saya masuk melalui pintu barat.saya dan suami sampai ngos-ngosan gantian menggendong syafieq.lain kali harus bawa sepeda / stroller buat syafieq sekalian bawa becak buat emak nya ^-^.


Kebun binatang ragunan
train untk keliling ragunan, sbr gbr disini

bagaimana soal makanan?diragunan banyak tersedia warung-warung kecil sampai rumah makan, pedagang minuman ringan banyak, hampir di tiap sudut kita bisa menjumpai kedai-kedai minuman.harganya standar kok, tapi untk membeli es krim anda harus siap-siap terpana, karena harganya bisa sampai 3 kali lipat dari harga semestinya.kemarin karena tukang es krim(bersepeda) hilir mudik silih berganti, syafieq tergoda jg untk meminta es krim, es krim yg di warung harga 5 ribu, disitu dibandrol 15 ribu.sempat sih saya protes *naluri emak2* , jawabannya "saya masuknya bayar mbak, ada pajaknya pula" euleuh euleuhhh.....


Kebun binatang ragunan
binatang apa namanya?saya lupa :D
nah, tunggu apalagi?ayo berkunjung ke ragunan, jangan hari senin ya karena tiap hari senin ragunan tutup.

0 Response to "Kebun binatang ragunan"

Posting Komentar

Contact

Nama

Email *

Pesan *